oleh

Inilah Perwira Polres Tanjungpinang yang Dimutasi

Kapolres Tanjungpinang AKBP Ardiyanto Tedjo Baskoro sedang menyematkan pin jabatan dalam serah terima jabatan, Kamis (31/8) di Mapolres Tanjungpinang
Kapolres Tanjungpinang AKBP Ardiyanto Tedjo Baskoro sedang menyematkan pin jabatan dalam sertijab, Kamis (31/8) di Mapolres Tanjungpinang

Tanjungpinang-Sejumlah perwira dilingkungan Polres Tanjungpinang, dimutasi. Serah terima jabatan dilaksanakan pada Kamis (31/8) di Mapolres Tanjungpinang.
Kapolres Tanjungpinang AKBP Ardiyanto Tedjo Baskoro memimpin langsung upacara serah terima Jabatan dijajaran itu.

Hadir Wakapolres Tanjungpinang Kompol Andi Ramansyah dan para pejabat dilingkungan Polres Tanjungpinang.

Kapolres Tedjo mengatakan, rotasi jabatan adalah sesuatu yang wajar untuk penyegaran dab pembinaan jabatab sesuai kebutuhan organisasi.

“Terimkasih kepada pejabat lama yang telah banyak memberikan perubahan selama bertugas di Polres Tanjungpinang. Dan selamat datang pejabat baru, kirannya dapat melanjutkan tugas yang lebih baik lagi,” kata Tedjo dalam sambutannya.

Pejabat yang serah terima jabatan adalah Kasat Reskrim, dari AKP Andri Kurniawan,yang sebelumnya sebelumnya menjabat Kasat Reskrim Polres Tanjung Balai Karimun.

Kemudian Kabag OPS, yang dijabat Kompol Hari Yoyono diserahterimakan kepada Kompol Afdal, yang sebelumnya menjabat Kabagren Polres Lingga. Selanjutnya jabatan Kasat Intelkam yang kini dijabat AKP Monang Parlagutan Silalahi menggantikan
AKP Heri adhar. AKP Monang sebelumya menjabat Kasat Intel Polres Bintan.

Selain itu, jabatan Kabagren dari AKBP Asmur B ke Kompol Vecy Christian Sandy, yang sebelumya Kaubia Subbidbia dan APK Bidkeu Polda Kepulauan Riau. Kabagsumda juga diserahterimkan, dari Kompol Hotlan Butar Butar kepada pejabat baru Kompol Zanie Parlinggoman yang sebelumya Kasubag renmin Ditbinmas Polda Kepulauan Riau.

Tak luput, Kapolres Tedjo juga mengucapkan terimakasih kepada istri pejabat lama atas dukungan dan dedikasinya kepada Bayangkara.

Kepada seluruh jajarannya, AKBP Tedjo menegaskan agar tetap kompak dan dapat bekerja sama karena Polres Tanjungpinang ini menjadi barometer di Polda Kepri. “Jaga persatuan dan beri suport kepada anggota untuk tetap semangat dan bekerja sama,” katanya.

“Apalagi sebentar lagi kita menghadapi Pilwako Tanjungpinang,” pungkasnya

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed