oleh

Deklarasi Damai Dan Simulasi Sispamkota Dalam Rangka Pilkada 2018

Seputarkepri.co.id, TANJUNGPINANG – Dekralasi damai dan simulasi sistem pangamanan Kota (Sispamkota) dalam rangka pemilu Kepala daerah Tahun 2018, yang terdiri dari pendaftaran Paslon Wali Kota dan Wakil Wali Kota, Tahapan Kampanye, Debat publik, masa tenang, pengawalan pendistribusian Kotak Suara, Pemungutan suara, Hitung Suara, Pengendalian masa serta penegakan hukum terhadap pelaku penjarahan.

Kapolres Tanjungpinang, AKBP Ardiyanto Tedjo Baskoro mengatakan kita ketahui bersama bahwa saat ini masyarakat Kota Tanjungpinang akan menghadapi Pilkada Tahun 2018, yang merupakan pesta demokrasi bagi seluruh masyarakat Kota Tanjungpinang untuk memilih pemimpin yang akan menentukan arah pembangunan menuju kesejahteraan rakyat Kota Tanjungpinang yang kita cinta ini, ” ucapnya saat menyampaikan kata sambutan, Rabu (14/2/2018) di Dompak Tanjungpinang.

“POLRI sebagai aparatur negara yang diberikan tugas dibidang keamanan dan ketertiban masyarakat melalui upaya pelayanan, pengayoman, perlindungan dan penegakan hukum bertanggungjawab atas kesuksesan pemilu kepala daerah ini, maka dari itu saya memerintahkan kepada seluruh jajaran untuk senantiasa siap sedia dalam mengemban tugas khususnya dalam pengamanan pemilu kepala daerah Tanjungpinang Tahun 2018.

Kita harapkan Pilkada Kota Tanjugpinang aman dan damai supaya masyarakat dapat menyalurkan pilihannya dengan tenang dan damai. Semogga Pilkada Kota Tanjungpinang tahun 2018 ini dapat berjalan aman dan damai.

Lebih lanjut Ia menyampaikam juga bahwa kegiatan ini dilaksanakan untuk mencengah terjadi komplik-komplik antara kedua para pendukung pasangan Wali kota dan Wakil Wali kota Tanjungpinang, pada saat Pilkada Kota Tanjungpinang tahun 2018 ini. Biarpun ada perbedan warna antara Kedua pasangan, kita harapkan tidak adanya kejadian-kejadian anarkis kepada kedua pendukung Pasangan Walikota dan Wakil Walikota Tanjungpinang, ” pungkasnya.

Acara Deklarasi Damai disejalankan dengan pembacaan naskah perjanjian dan penandatangani naskah deklarasi damai di pandu oleh ketua tim kemenangan dari pasangan masing-masing calon Wali kota dan Wakil Wali kota tahun 2018.

Dalam acara pelaksanaan simulasi pengamanan pemilu walikota 2018 dihadiri Gubernur Kepri, H. Nurdin Basirun, Wakapolda Kepri Brigjen Yan Fitri Halimansyah, dan PJU Polda Kepri, pj Wali Kota Tanjungpinang, Raja Ariza, Kapolres Tanjungpinang AKBP Ardiyanto Tejo Baskoro, Kapolres Bintan AKBP Boy Herlambang, perwakilan dari Kejati, Kejari, PN Tanjungpinang dan Instansi terkait lainnya.

Editor: Ringgo