Seputarkepri.co.id, ANAMBAS – Bupati Kepulauan Anambas, ABDUL HARIS, S.H menghadiri audiensi tentang kerjasama kemitraan kedokteran (S1) pada hari Kamis (5/4/2018) kemarin di Gedung Rektorat UNRI Pekanbaru.
Kedatangan Bupati disambut oleh Prof.Dr.Ir.Thamrin, M.Sc selaku Wakil Rektor Bidang Akademik didampingi Prof.Dr.Mashadi M.Si selaku wakil Rektor Bidang Perencanaan dan Kerjasama.
Dalam kunjungannya, Abdul Haris mengungkapkan Kepulauan Anambas terdiri dari 255 pulau, 7 Kecamatan, 52 Desa dan 2 Kelurahan dengan kondisi geografis antara Kecamatan dan Desa terpisah Lautan”, Ungkap Bupati dalam Kata Sambutannya.
“Hal ini menjadi tantangan khususnya dibidang kesehatan yang harus diselesaikan oleh Pemerintah Kabupaten Kepulauan Anambas.
“Untuk tenaga medis khususnya dokter, Kabupaten Kepulauan Anambas masih mendapatkan bantuan dari Kementerian Kesehatan yaitu dokter residen yang hanya bertugas satu tahun,” ujarnya.
Lebih lanjut Ia menyampaikan Kepulauan Anambas berharap dengan adanya kerjasama dengan UNRI bisa membantu Pemerintah Kabupaten Kepulauan Anambas untuk mendidik anak-anak dari Kabupaten Kepulauan Anambas untuk menjadi dokter. (HumProKKA/Red)
Pewarta: Kdi
Editor: Ringgo