oleh

Menteri Kesehatan RI Menyambut Jenazah Alm Rindang Melisa Manurung

Menteri Kesehatan RI beserta rombongan menyerahterimakan Jenazah alm Rindang Melisa Manurung kepada pihak keluarga

SEPUTARKEPRI.CO.ID, Anambas-Menteri Kesehatan RI, Nila Farid Moeloek menerima langsung kedatangan jenazah alm Rindang Melisa Manurung, S. Farm. APT (27). Didampingi rombongan Dinas Kesehatan Pemerintah Daerah Kabupaten Kepulauan Anambas, Kepri di Bandara
Halim Perdanakusuma, Cingkareng, Jakarta Barat, Jumat (12/10).

Ibu korban tidak kuasa menahan tangisan kepergian sang putri, hingga tumbang sekejab setelah melihat jenazah korban yang akan di serah terimakan oleh Menteri Kesehatan RI kepada pihak keluarga.

Menteri Kesehatan RI menyalami orangtua alm Rindang Melisa Manurung di rumah duka.

Isak tangis para keluarga bersambung setelah jenazah tiba di rumah duka, dan sangat menyentak hati warga sekitar yang melayat, tidak disangka ajal menjemputnya. Tugas  negara yang digelutinya dibidang kesehatan lebih kurang 2 tahun di Anambas, Provinsi Kepri. Siapa yang mengetahui kejadian naas tersebut. Begitu juga para pelayat yang bertandang, sangat memilukan tanpa ada kesan dan pesannya, tetapi apa kehendak. Sang pencipta yang punya rencana dan kuasa atas semua mahluk ciptaan-NYA.

Alm Rindang Melisa Manurung ini adalah PTT Nusantara Sehat Penugasan Khusus dari Kementerian Kesehatan RI, dan telah Mengabdi di Daerah Perbatasan tertinggal, Kabupaten Anambas Provinsi Kepulauan Riau.

Sarjana Farmasi Apoteker ini adalah korban kecelakaan kapal puskesmas keliling di perairan kabupaten Anambas yang juga menewaskan 4 orang penumpang lainnya dari 11 penumpang pada hari Kamis 11 Oktober 2018 malam kemarin sekira pukul 19.00 Wib.

Sesuai info terakhir, jum’at 12 Oktober 2018 sekira pukul 17.00 wib, yang dikutip awak media seputarkepri.co.id, data korban kecelakaan puskesmas keliling Kecamatan Siantan Timur berjumlah 11 orang penumpang yakni

Korban Meninggal Dunia:

1. Rindang Melisa Manurung (P), 27 tahun, alamat asal Jalan pandega A blok IV no 199 RT 001/RW 007 Desa Bojong Rawalumbu Kota Bekasi Provinsi Jabar

2. Varendra Pradipta bin Eko Suroto (L), 1 tahun 8 bulan alamat asal Desa Nyamuk Kecamatan Siantan Timur. Kemudian

3. Azhar bin Abd Satar (L), 30 tahun, alamat asal Desa Nyamuk Kecamatan Siantan Timur

4. Najwa Putri Azliana binti Azhar (P), 5 tahun 9 bulan, alamat asal Desa Nyamuk Kecamatan Siantan Timur.

Korban Selamat:

1. Yuliana binti Agusman (P), 31 tahun
2. Eko Suroto bin Suprayitno (L), 33 tahun
3. Sari devi binti Erdi (P), 22 tahun
4. Patra dwi Azli binti Azhar (L), 3 tahun
5. Kartini (P), 52 tahun
6. Ibrahim (L), 45 th, Juru mudi/Nakhoda

Korban yang masih dalam Pencarian hingga berita ini dimuat:

1. Rahidah binti Abd Satar als Zurai  (P), 25 tahun

Akibat faktor Cuaca yang tidak memungkinkan. Untuk saat ini proses pencarian dihentikan sementara, dan akan dilanjutkan hari ini.

Kadeni