oleh

Kepala Dinas Pendidikan Kepri Pantau Proses PPDB

Kadisdik Kepri, H. Muhd Dali (f-istimewa)

Tanjungpinang (KEPRI)-Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Kepulauan Riu Dr. M. Dali, MM. mengatakan, proses PPDB di hari pertama tanpa kendala, dan penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) 2019 di Provinsi Kepulauan Riau berjalan cukup lancar. Saya melakukan pemantauan secara langsung pelaksanaan PPDB ke sekolah sekolah, walaupun tidak sampai masuk kedalam ruangan “Ujarnya.

M.Dali juga menjelaskan, Pelaksanaan PPDB dan pemantauan keliling sesuai dengan peraturan mentri No.20 tahun 2019. penerimaan peserta didik baru, mulai tgl.1 Juli dan di tutup pada tgl. 6 juli 2019, di harapkan waktu yang ada dapat di manfaatkan sebaik-baiknya, “Jelas M. Dali.

Penerimaan peserta didik baru, SMA, SMK dan Sederajat lainnya, Tahun Ajaran 2019 di provinsi Kepri di hari pertama senin ( 1-7) sangat kondusif aman dan tertip, Salah satunya di SMKN 1 Tanjungpinang Jln pramuka Kota Tanjungpinang. Terlihat Kepala sekolah SMKN 1 Tanjungpinang Delisabeth ikut mengawasi.

Salah seorang Orangtua murid yang mendaftarkan Anaknya di sekolah SMKN 1 Tanjungpinang, menceritakan kepada awak media ini, bahwa penerimaan murid sekolah melalui online baik dan lancar serta tertip, tanpa berdesak-desakan.

“Panitiannya juga sangat baik untuk menjelaskan kepada kami apa yang perlu di lengkapi, tentu kami sebagai orangtua murid yang mendaftar sangat senang, “Tutupanya. (*/hm)