oleh

Satgas TMMD Ke-105 Karimun Ajak  Masyarakat Bercocok Tanam Hidroponik

Masyarakat Desa Pongkar Kecamatan Tebing Kabupaten Karimun saat mendengarkan Penyuluhan dari Satgas TMMD Ke-105 Karimun. (F-penrem033/wira pratama)

Karimun (KEPRI) – Satgas TMMD ke-105 Kodim 0317/Tanjung Balai Karimun mengajak sekaligus mengajari masyarakat untuk memanfaatkan pekarangan rumah dengan bercocok tanam hidroponik.

Dengan program kegiatannya, Satgas TMMD Karimun kali ini gandeng Dinas pertanian untuk bersinergi melakukan penyuluhan tanaman hidroponik. kegiatan ini berlangsung di posko TMMD ke-105 Karimun Desa Pongkar, Kecamatan Tebing, Jumat (26/7) kemarin.

Diawali sambutannya Perwira Seksi Teritorial (Pasiter) Kodim 0317/TBK, Lettu Kav Tatang menyampaikan dan mengajak masyarakat untuk dapat memanfaatkan pekarangan rumahnya dengan tanaman hidroponik, selain dapat meningkatkan ketahanan pangan keluarga juga bisa merasakan hasilnya yang dapat dijual dalam menambah pendapatan keluarga,” ucap Tatang.

Senada dengan itu, dari Tim Dinas Pertanian Karimun Bapak Ali juga memberikan penjelasan yang rinci tentang hidroponik, sebuah metode bercocok tanam yang tidak memakai media tanah untuk menanam tanaman. Namun sebagai gantinya adalah air yang mengandung nutrisi-nutrisi tertentu, sehingga tanaman dapat tumbuh dengan baik.

“Sebagai media tanam penggantinya bisa menggunakan bahan-bahan yang bersifat porus seperti sterofoam, pasir dan sebagainya.

Pada budidaya tanaman hidroponik, semua kebutuhan nutrisi disediakan dalam jumlah yang tepat dan diberikan dalam bentuk larutan.

Beliau juga berikan contoh tanaman hidroponik antara lain selada, mentimun, sawi, kangkung, pakcoy, kailan, seledri, kemangi dan lain sebagainya,” tutur Ali. (Penrem 033/WP).