oleh

Meriahkan HUT RBB Tanjungpinang, Trio Elexis Akan Dihadirkan Dari Jakarta

Ketua Rumpun Batak Bersatu Tanjungpinang-Prov Kepulauan Riau, Sanggam M Simamora, S.E., M.M., (f-istimewa)

Tanjungpinang (KEPRI) – Rumpun Batak Bersatu (RBB) Kota Tanjungpinang, Provinsi Kepulauan Riau akan mengadakan serangkaian kegiatan dalam memeriahkan peringatan Hari Ulang Tahun yang jatuh pada bulan Oktober 2019 yang akan datang.

Ditemui usai menghadiri rapat pembentukan panitia HUT RBB, Ketua RBB Tanjungpinang Sanggam M Simamora, S.E.,M.M., mengatakan berbagai kegiatan itu dilaksanakan untuk mempererat tali persaudaraan dengan masyarakat Tanjungpinang umumnya dan sesama warga Batak khususnya.

“Ada berbagai kegiatan yang akan kita laksanakan dalam menyambuat HUT RBB tahun ini, antara lain bakti sosial pengobatan gratis, panggelaran seni budaya dan acara musik,” kata pria yang akrab disapa Sanggam ini, Senin (29/7).

Ia menambahkan, puncak acara akan dilaksanakan di Gedung PSMTI, Rawasari, Tanjungpinang, dengan menampilkan komedian yang diundang dari Medan, Sumatera Utara, serta penyanyi Trio Elexis dari Jakarta, pada 19 Oktober 2019.

Dalam rangkaian kegiatan ini, lanjut Sanggam, pihaknya juga berencana mengadakan festival tarik suara. “Kita akan buat festival trio. Pemenangnya akan tampil bersama Trio Elexis pada puncak acara,” jelasnya.

Sanggam mengatakan untuk mematangkan rencana tersebut, RBB telah membentuk panitia peringatan hari ulang tahun. Dengan terbentuknya panitia, dia berharap tim akan bekerja mulai awal pekan ini, guna menyukseskan rangkaian HUT RBB.

Terpilih menjadi Ketua Panitia HUT RBB adalah Syahrial Tarigan. Syahrial akan dibantu pengurus RBB lainnya yang tergabung dalam beberapa seksi-seksi, serta perwakilan lima puak etnis Batak, dan Generasi Muda Batak.

Sebagaimana diketahui, suku Batak terdiri dari lima puak, yakni Puak Toba, Puak Simalungun, Puak Karo, Puak Mandailing/Angkola, Puak Pakpak.

Puak etnis Batak yang berada di Tanjungpinang terlihat kompak dan berbaur. Mereka bersatu dan bernaung dalam organisasi Rumpun Batak Bersatu. Dalam berbagai acara panggelaran seni dan budaya yang diadakan oleh Pemerintah Kota Tanjungpinang dan organisasi lainnya, RBB selalu berkontribusi dengan mengirimkan dutanya. (Red/Anton).

Editor: 7ringgo

 

Komentar

News Feed