Tanjungpinang (KEPRI)-Pejabat utama Kodim 0315/Bintan, Pengurus dan Anggota Persit KCK Cab LV Kodim 0315/Bintan menyambut kehadiran Dandim 0315/Bintan di Makodim 0315/Bintan, Jalan Ahmad Yani Km 6, Kota Tanjungpinang, Provinsi Kepulauan Riau, Minggu (8/9) pagi.
Dalam acara tersebut dihadiri pejabat baru Dandim 0315/Bintan Letkol Inf I Gusti Ketut Artasuyasa, dan seluruh pajabat utama Kodim 0315/Bintan, Pengurus dan Anggota Persit KCK Cab LV Kodim 0315/Bintan Anggota beserta insan pers.
Pantauan awak media ini seluruh personel siap siaga dengan dinas lengkap untuk menyambut orang nomor satu di Kodim 0315/Bintan.
Selain itu, juga dilaksanakan tradisi pelepasan Letkol Inf I Gusti Bagus Putu Wijangsa, yang akan pindah tugas di Kostrad sebagai Waaster Divif 1.
Saat pelepasan diwarnai isak haru, sekali kali beliau menepuk pundak bawahannya. Nampak beberapa pejabat Kodim 0315/Bintan tidak bisa melupakan sosok kepemimpinannya.
Selama beliau bertugas mulai Tanggal 7 Juni 2018 atau kurang lebih 1 tahun 3 bulan di Kodim 0315/Bintan sangat dekat kepada semua bawahannya.
Saat kegiatan pisah sambut, Letkol Inf I Gusti Bagus Putu Wijangsa, menyampaikan terima kasih kepada seluruh jajaran Kodim 0315/Bintan yang selalu sigap dan tanggap akan tugas yang amanahkan. Selama 1 tahun 3 bulan menjabat banyak pengalaman yang tidak bisa kita lupakan, kerja sama dengan baik.
Beliau berharap kepada seluruh anggota dan jajaran Kodim 0315/Bintan terus menunjukkan kinerja yang baik demi Bangsa dan Negara, ini bukan pertemuan yang terakhir. Semoga kedepannya kita bisa bertemu kembali,” ujarnya.
Orang yang murah senyum ini juga menyampaikan kepada rekan-rekan pers teruslah berkarnya. Karena banyak sastrawan dan penulis yang sudah terkenal asal Provinsi Kepulauan Riau,” pungkasnya.
Sementara itu, pejabat baru Dandim 0315/Bintan Letkol Inf I Gusti Ketut Artasuyasa juga menyampaikan terima kasih kepada Letkol Inf I Gusti Bagus Putu Wijangsa dan Ibu yang setia mendampingi dalam menjalankan tugas, dan selamat menjalankan tugas baru di Kostrad sebagai Waastet Divif 1. Beliau juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh Personel Kodim 0315/Bintan dan jajarannya yang telah maksimal dalam penyelenggaraan kegiatan pisah sambut ini,” ungkap Ketut.
Beliau juga menyampaikan kami saling mengenal, sewaktu di Akmil, dan saat Sekolah Komandan (Sesko) kita juga sudah kenal satu sama lain.
“Mantan Kasrem 023/KS Sibolga juga menyampaikan hari ini mengemban Komandan Kodim 0315/Bintan. Kami juga berharap kedepan lebih baik lagi kinerja seluruh Prajurit dan PNS demi Bangsa dan Negara RI.
Diungkapkannya, saya tidak asing lagi bagi pejabat utama Kodim 0315/Bintan, karena pernah menjabat Dandim 0317/TBK wilayah Korem 033/Wira Pratama. Jadi siapa yang pernah tugas di Tanjung Balai Karimun, kemungkinan kita saling mengenal,” tutupnya
Laporan: Kadeni Razak
Editor: 7ringgo