oleh

Polres Anambas Melaksanakan Upacara Gelar Pasukan

Anambas, Seputarkepri.co.idPolres Kabupaten Kepulauan Anambas kembali mengadakan razia gabungan operasi Zebra Seligi 2019 dengan Tema “Meningkatkan Kesadaran dan Kepatuhan Masyarakat guna mewujudkan Kamseltibcar Lantas”

Operasi Zebra akan berlangsung selama 14 hari, terhitung mulai dari Tanggal 23 Oktober 2019 hingga 5 November 2019. Kegiatan razia ini dilakukan secara serentak diseluruh wilayah Indonesia.

Kapolres Kepulauan Anambas AKBP Junoto, S.I.K, memimpin upacara apel gelar pasukan di halaman Mapolres Kepulauan Anambas Jalan Raja Haji Fisabilillah, Pasir Peti, Desa Pesisir Timur, Kelurahan Tarempa, Kecamatan Siantan, Kabupaten Kepulauan Anambas pada Rabu Tanggal 23 Oktober 2019 kemarin mulai Pukul 8: 00 Wib Pagi.

Dalam amanatnya, Kapolres Anambas membacakan amanat Kapolda Kepri Irjen Pol Andap Budhi Revianto.S.I.K, mengatakan, pada saat ini permasalahan dibidang lalu lintas telah berkembang cepat dan dinamis. Hal ini sebagai konsekwensi dari meningkatnya jumlah kendaraan bermotor dan populasi penduduk yang memerlukan alat transportasi sebagai sasaran mobilitas dalam memenuhi kebutuhan hidup.

Sarana transportasi juga telah menginjak era digital. Dimana operasional order angkut umum sudah berada dalam genggaman, cukup mengunakan handphone, modernisasi ini perlu diikuti dengan inovasi dan kinerja Polri, khususnya Polisi Lalu Lintas, sehingga mampu mengantipasi segala dampak yang akan timbul dari modernisasi transportasi.

“Polisi Lalu Lintas terus berupaya melaksanakan program Kapolri yang di sebut PROMOTER (Profesional, Moderen, Terpercaya),” terang Junoto.

Ia juga menambahkan, sesuai dengan amanat undang-undang nomor 22 tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan angkutan jalan, diharapkan dapat mewujudkan dan memilihara keamanan, keselamatan dan kelancaran serta ketertiban berlalu lintas (Kaseltibcar Lantas).

Meningkatkan kualitas keselamatan dan menurunkan tingkat fatalitas korban lecelakaan berlalu lintas. Membangun budaya tertib berlalu Lintas .Menungkatkan kualitas Pelayanan kepada Publik.

Berdasarkan program Decade of Actionfor Road Safety 2011-2020, Dekade aksi keselamatan jalan yang telah dicanakangkan oleh Peserikatan Bangsa bangsa (PBB) yang bertujuan untuk mengurangi jumlah korban meninggal dunia pada tahun 2020 sebesar 50 persen , para penyelenggara forum Lalu Lintas dan Angkutan jalan membuat sistem terpadu yang tertuang dalam rencana umum Nasional keselamatan (RUNK) melalui 5 Pilar yaitu Menajemen Keselamatan Jalan, Jalan yang berkeselamatan, Prilaku penggunaan jalan yang berkeselamatan dan penanganan korban pasca kecelakaan, tutur Junoto.

Operasi Zebra Seligi 2019 melibatkan 337 personel di wilayah hukum Polda Kepri. Adapun jumlah personelnya sebagai berikut, Polda Kepri berjumlah 70 personel, Polres Barelang 74 personel, Polres Tanjung Pinang 75 personel, Polres Karimun 60 personel, Polres Bintan 12 personel, Polres Lingga 12 personel, Polres Natuna 22 personel dan Polres Anamnas 12 personel.

Turut hadir
Asisten 1 Pemkab Anambas, Danlanal Tarempa, Kadishub, Kasat Pol PP, Kacabjari Tarempa, Pimpinan PT. Jasaraharja, Kadiskes, Ka BPJS Tarempa, Ka BP2 RD, PJU Polres Anambas serta 1(satu) Pelton TNI, Polres Anambas, Polsek Tarempa, Satpol PP dan 1 (satu) Pelton dari Staf Dinas Kesehatan.

Editor: Kadeni Razak