oleh

Bersinergi Jaga Keamanan Perayaan Natal 2019 dan Tahun Baru 2020, Danlanudal Tanjungpinang Hadir Apel Gelar Pasukan

Komandan Lanudal Tanjungpinang Letkol Laut (P) Dani Achnisundani S.H., M.Tr. Hanla (dua dari kanan)

Tanjungpinang, seputarkepri.co.idSituasi yang aman dan tertib serta kondusif, untuk kenyamanan warga masyarakat saat berlangsungnya perayaan Natal tahun 2019 dan Tahun Baru 2020 yang akan segera tiba dalam waktu dekat, menjadi harapan dan cita-cita seluruh elemen bangsa dan negara Indonesia, tak terkecuali dengan TNI dan Polri yang menjadi garda terdepan dalam memberikan jaminan akan situasi keamanan dan ketertiban Indonesia.

Berkaitan dengan itu, Polri bersama seluruh jajaran TNI dan Instansi terkait lainnya secara serentak menyelenggarakan “Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Seligi 2019” dalam rangka meningkatkan sinergitasnya untuk memberikan rasa aman dan nyaman seluruh warga masyarakat, baik sebelum berlangsung, pada saat berlangsung maupun pasca berlangsungnya perayaan Natal 2019 dan Tahun Baru 2019.

Dalam melaksanakan hal tersebut, Polres Tanjungpinang dengan melibatkan seluruh unsur satuan kewilayahan TNI termasuk Lanudal Tanjungpinang dan Pemerintah Kota Tanjungpinang menyelenggarakan “Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Seligi 2019” di lapangan Pamedan Ahmad Yani, Tanjungpinang, Kepulauan Riau, Kamis (19/12).

Kegiatan dengan dihadiri oleh Komandan Lanudal Tanjungpinang Letkol Laut (P) Dani Achnisundani S.H., M.Tr. Hanla. bersama seluruh jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Tanjungpinang dan Instansi terkait lainnya serta para Tokoh agama dan masyarakat.

Sebelum pembacaan amanat Kapolri oleh Kapolres Tanjungpinang AKBP M. Iqbal S.Ik., dalam pelaksanaan apel gelar pasukan, seluruh jajaran Forkopimda Kota Tanjungpinang termasuk di dalamnya Danlanudal Tanjungpinang, Walikota Tanjungpinang, Dandim 0315/Bintan serta Forkopimda Kota Tanjungpinang lainnya melaksanakan pemeriksaan pasukan apel yang terdiri dari seluruh jajaran TNI-Polri dan Instansi terkait lainnya di Kota Tanjungpinang.

Sebagai bentuk perhatian akan situasi yang aman dan kondusif saat berlangsungnya perayaan Natal 2019 dan tahun baru 2020, Danlanudal Tanjungpinang Letkol Laut Dani, disamping menghadirinya, juga mengirimkan sejumlah prajurit pilihan untuk ikut serta tergabung dalam pasukan apel, yang pelaksanaannya dirangkai dengan pemusnahan barang bukti (barbuk) hasil kegiatan Polres Tanjungpinang yang ditingkatkan.

Pelaksanaan pemusnahan barbuk berbagai jenis merk miras dalam kemasan botol, secara simbolis pemecahannya dilakukan oleh Walikota Tanjungpinang H. Syahrul S.Pd. dan diikuti oleh Danlanudal Tanjungpinang bersama seluruh jajaran Forkopimda serta undangan lainnya.

Sebagai akhir dari suatu rangkaian kegiatan apel gelar pasukan yang disejalankan dengan pemusnahan barbuk miras hasil sitaan dari kegiatan yang ditingkatkan oleh jajaran Polres Tanjungpinang maka seluruh jajaran Forkopimda Kota Tanjungpinang melaksanakan foto bersama.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Wali Kota Tanjungpinang H Syahrul, Dandim 0315/Bintan, Kapolres Tanjungpinang, Danlanud RHF yang diwakili, Wadan Wing Udara 1, Danlanudal Tanjungpinang, Danyonmarhanlan IV, Danpomal Lantamal IV serta tamu undangan lainnya.

Pen Lanudal Tanjungpinang
Editor: 7ringgo

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed