oleh

Antisipasi Penyebaran Virus Corona, Polsek Palmatak Bagi-Bagi Masker

Anambas, seputarkepri.co.id-Kapolsek Palmatak IPTU M. Arsha, S.I.K dan Jajarannya melakukan pembagian masker kepada seluruh penumpang Bandara Medco Matak guna Antisipasi penyebaran virus Corona dari Wuhan Cina yang sedang melanda di beberapa Negara hingga mengancam nyawa.

Pembagian masker tersebut dilaksankan di Ruang tunggu Bandara Medco Matak, Desa Payamaram, Kecamatan Kute Siantan Kabupaten, Kepulauan Anambas pada Kamis (30/01/2020) Jam 10: WIB pagi.

Kapolsek Iptu M. Arsha, S.I.K kepada Awak Media ini mengatakan kegiatan pembagian masker ini merupakan antisipasi dalam mencegah penyebaran virus Corona masuk ke anambas,” sebut Iptu M Arsha S.I.K.

Menurut Kapolsek Arsha, Saat ini yang menjadi sasaran kita adalah pada objek objek vital seperti bandara, pelabuhan, sebagai tempat transit penumpang dari Jakarta Tanjung pinang,” ujarnya.

Harapan kita bagi seluruh penumpang bandara terus mengunakan masker mencari pengatahuan tentang seperti apa virus Corona kedepannya bukan saja di bandara nanti kita akan lakukan ke pelabuhan – pelabuhan untuk memberi himbauan Kamtibmas,” imbuhnya.

Pada kesempatan itu juga Kapolsek Iptu M. Arsha S.I.K berbincang bincang terhadap Aripin Siregar selaku Airport Supervisor Badara Medco Matak seperti apa antisipasi untuk menangani virus corona mengingat bandara salah satu tempat keluar masuk penumpang baik datang dan pergi.

Untuk menjawab hal ini terlebih Aripin Siregar mengaku sangat mensuport dengan kegiatan yang dilakukan olek bapak Kapolsek,” ucap Aripin.

Dikatakannya, untuk saat ini kita sudah berkordinasi ke dinas perhubungan udara otoritas bandara Medan mereka menginformasikan untuk seluruh penerbangan internasional harus sudah melengkapi baik alat juga tempat seluruhnya sudah kita lengkapi,” ujarnya.

Ia menambahkan, kita selalu monitoring perkembangan melakukan antisipasi juga
kita sudah control seluruh penumpang untuk cek dan lakukan konservasi jika ada terdeteksi virus corona langsung kita bawa ke klinik dan segera akan kita tangani,” tuturnya.

Editor: Kadeni