oleh

Babinsa Serda Supriyadi Melakukan Pengamanan Lomba Busana Melayu Lansia

Babinsa Tanjungpinang Kota, Serda Supriyadi (dua dari kiri)

Tanjungpinang (KEPRI)-Babinsa Tanjungpinang Kota, Serda Supriyadi melakukan pengamanan dalam Pelaksanaan Kegiatan Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kelurahan Tanjungpinang Kota Tahun 2020.

Penggelaran terlaksana di halaman Kantor Kelurahan Tanjungpinang Kota, Jalan masjid no.7, Tanjungpinang, Provinsi Kepulauan Riau, Kamis (27/2) pagi.

Pantauan awak media ini, berbagai kegiatan dilaksanakan pengurus dan anggota PKK, diantaranya dimulai dari senam bersama, lomba balita sehat, lomba busana melayu lansia dan lomba kreasi tumpeng.

Antusias para peserta lomba dan penonton menghiasi acara tersebut, sehingga acara tersebut menunjukkan kreasi dan bakat masing-masing untuk dapat dibina.

Dalam kegiatan tampak hadiri Ketua Penggerak PKK Kota Tpi Ibu Juariah Syarul, Camat Tanjungpinang Kota Nasrizal S.Sos, Lurah Tanjungpinang Kota Said Muhammad Ilmin, S.STP, Bhabinkamtibmas Bripka Jhon Hutabarat, Ketua RT dan RW, serta anggota PKK dan Peserta Lomba.

Editor: 7ringgo