oleh

Bersama Kapolri, Panglima TNI Pimpin Apel Keamanan di Batam

Batam (KEPRI)-Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, S.I.P., bersama Kapolri Jenderal Polisi Drs. Idham Azis, M.Si., melaksanakan kunjungan kerja ke Kota Batam Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Minggu (8/3).

Disambut Pangdam I/BB Mayjen TNI M. S. Fadhilah,
Danrem 033/ WP, Brigjen TNI Gabriel Lema di bandara Hang Nadim Kota Batam Panglima TNI bersama Kapolri langsung menuju tempat kegiatan Baksos di Kel Sijantung Kec. Galang Batam dan berkenan memberikan bingkisan kepada masyarakat Galang.

Usai kegiatan Baksos Panglima TNI Kapolri dan Rombongan menuju Camp Vietnam untuk melaksanakan makan siang bersama prajurit TNI Polri serta memberikan Pengarahan kepada prajurit TNI dan Polri Se wilayah Kepri.

Dalam pengarahan ini Panglima mengucapkan terimakasih, apresiasi dan mengaku sangat bangga terhadap sinergitas Prajurit TNI, Polri dan Instansi terkait lainnya di wilayah Kepulauan Riau khususnya wilayah Batam.

Panglima juga ajak semuannya untuk bersama-sama melaksanakan tugas dengan penuh keikhlasan, sehingga tugas yang dilakukan dapat berjalan dengan baik dan mendapat nilai ibadah dari Allah SWT,” ucapnya.

Turut hadir dalam kegiatan ini Pangdam I/BB Mayjen TNI M. S. Fadhilah,
Pangkogabwilhan 1 TNI, Asops Panglima TNI, Aslog Panglima TNI, Aster Panglima TNI, Aslog Kasau,
Danrem 033/ WP Brigjen TNI Gabriel Lema, Kapolda Kepri, dan Staf Kapolri serta Staf terkait lainnya dan tamu undangan lainnya.

Editor: 7ringgo

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed