oleh

Persatuan Mahasiswa Tanjungpinang Se-Indonesia Terbentuk, Mahasiswa Magister ITB Terpilih Ketua Sementara 

Tanjungpinang (KEPRI)-Alhamdulillah, musyawarah nasional pembentukan Persatuan Mahasiswa Tanjungpinang se-Indonesia berjalan lancar dan aman  di Kota Tanjung Pinang, Selasa (10/3) kemarin. Munas pembentukan organisasi ini diawali diskusi publik dengan pengangkatan tema tentang “Korupsi” dengan menghadirkan beberapa narasumber dari Pemko Tanjungpinang, Pimpinan DPRD, Kejari, dan Polri.

Acara dibuka secara Resmi oleh Kepala Dinas Pendidikan Kota Tanjung Pinang, Drs. Atmadinata, M.Pd dan diawali diskusi oleh Kepala Kejaksaan Negeri Kota Tanjungpinang, dilanjutkan malam dengan Musyawarah Nasional Pembentukan Organisasi PERMATA-SI.

“Alhamdulillah musyawarah nasional pembentukan mahasiswa Tanjungpinang se-Indonesia berjalan lancar dan kondusif”, tulis Kordinator Munas Mahasiswa Tanjungpinang Se-Indonesia, Addytia Saputra, melalui sambungan WhatsApp, Jumat (13/3).

Munas pembentukan yang dihadiri oleh dewan pendiri yang berasal dari Pekanbaru, Jogja, dan Bandung ini merancang anggaran dasar, anggaran rumah tangga dan tatib yang akan dibawa pada munas pemilihan Ketua Umum Permata-si.

“Kami berharap elemen elemen mahasiswa Tanjungpinang dapat bergabung dan sama sama menjalin silaturahim dengan mengedepankan kepentingan masyarakat, di Sumbar ada IMTA-SUMBAR, di pekanbaru ada IMTA-PKU, di Bandung ada Permakot-Bandung, di Jogja ada Ipmkry-K Tanjung Pinang,” lanjutnya.

Pada munas ini juga terpilih Ketua Sementara Persatuan Mahasiswa Tanjungpinang se-Indonesia yaitu Sukma Dwita S.T.M.Pwk yang juga mahasiswa Magister ITB asal Tanjungpinang.

“Insyaallah, amanah ini akan kita jalankan sebaik mungkin sampai terselenggara kembali munas PERMATA-SI yg akan dilaksanakan berdasarkan kesepakatam bersama dan kita akan menjalankan komunikasi serta mekanisme yang tersistematis, mari sama-sama kita bangun rasa kekeluargaan dan bergabung untuk bersama membangun Wadah ini sebagai ajang silaturahim kita kedepannya, dan dengan wadah ini kita akan mengembangkan beberapa Organda Mahasiswa Tanjungpinang di daerah se-Indonesia dan termasuk juga di Tanjungpinang sendiri,” ucap Sukma Dwita S.T.M.Pwk.

Terima kasih kepada pihak pihak yang ikut menyukseskan acara ini baik dari Pemko, DPRD dan instansi lainnya serta lembaga lembaga organisasi mahasiswa daerah yang telah bergabung dalam pembentukan ini.

Dia berharap, semoga kedepannya roda organisasi berjalan sesuai dengan visi organisasi itu sendiri dan memberikan manfaat untuk mahasiswa dan Kota Tanjungpinang. (* )

Editor: 7ringgo

Komentar

News Feed