Anambas (KEPRI)-Kunjungan
Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan, Mahfud MD dan Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian, telah dijadwalkan akan hadir di Pulau Terluar Provinsi Kepulauan Riau (Anambas).
Kedatangan 2 menteri tersebut dalam rangka peresmian pencanangan Gerakan Pembangunan Terpadu Perbatasan (Gerbangdutas) Tahun 2020 yang rencananya akan hadir, namun kunjungan tersebut tidak bisa hadir.
Kedatangan rombongan hanya beberapa Deputi IV Pertahanan Negara Kemenkopolhukam RI, didampingi Ses BNPP, Plt. Gubernur Kepri, Wakil Gubernur Riau, Dirjen Adwil disambut oleh jajaran Pemkab Kepulauan Anambas di Bandara Matak, Kabupaten Kepulauan Anambas, Provinsi Kepulauan Riau, Senin (16/03) pagi.
Jefrizal selaku Kadis Komunikasi, Informatika dan Statistik (Kominfotik) Kabupaten Kepulauan Anambas melalui sambungan WhatsApp, membenarkan bahwa Menkopolhukam dan Mendagri sebagai Ketua Badan Nasional Pengelola Perbatasan (BNPP) tidak hadir.
“Namun pencanangan Gerbangdutas tetap dilaksanakan degan rasa syukur nikmat yang diberikan oleh Allah SWT,” tulis Jefrizal.
Pemerintah Kepulauan Anambas tetap semangat dalam menjalankan, memajukan daerah perbatasan sehingga ke depan kucuran alokasi anggaran dari pusat terus bertambah untuk memenuhi kebutuhan masyarakat dalam memajukan kabupaten terluar,” tutupnya.
Editor: Kadeni
Komentar