oleh

Babinsa Serda Lister Panjaitan Pengamanan di Tempat Acara Adat Orang Meninggal

Tanjungpinang (KEPRI)-Bentuk kepedulian terhadap kenyamanan dan keamanan warga dalam melaksanakan kegiatan yang berbentuk tradisi, Babinsa Kelurahan Melayu Kota Piring Koramil 01/Tanjungpinang, Serda Lister Panjaitan, melakukan pengamanan, di Jalan Kuantan Gg. Putri Ayu 1, Kelurahan Melayu Kota Piring, Kota Tanjungpinang, Kamis (19/3) sekira Pukul 10.00 Wib.

Babinsa Kelurahan Melayu Kota Piring, Serda Lister Panjaitan, mengatakan, kegiatan ini dilakukan untuk
Ikut menyukseskan dan mengamankan acara adat suku Batak Almarhumah Op. Sari D. br Simajuntak sebelum dimakamkan.

Sehingga, kata Serda Lister Panjaitan, dalam acara pesta adat batak tersebut berjalan dengan sabagaimana harapan dan tidak mengurangi nilai-nilai tradisi adat yang telah dilakukan dari leluhur serta sesuai yang direncanakan dari pihak keluarga yang meninggal.

Almarhum adalah kakak kandung dari Brigjen TNI (Purn) S. Simajuntak.

Untuk acara pemakaman seusai acara adat akan dihantarkan di TPU bt 15 arah uban sekira Pukul 15.30 Wib,” ucap Serda Lister Panjaitan.

Editor: 7ringgo