oleh

187 Pengawas TPS Kecamatan Tanjungpinang Timur Siap Awasi Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kepulaua Riau

Hendri safutra (kiri) dan PTPS yang sedang menyampaikan pertanyaan pada proses Pembekalan.

Tanjungpinang (KEPRI)-Ketua Panwaslu Kecamatan Tanjungpinang Timur, Hendri Safutra, resmi melantik 187 Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) Kecamatan Tanjungpinang Timur yang akan bertugas melakukan pengawasan pada pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kepulauan Riau Tahun 2020 di Hotel CK Tanjungpinang, Senin (16/11) kemarin.

Hendri Safutra, mengatakan, usai pelantikan, dilanjutkan pembekalan kepada Pengawas TPS, sebagai penanaman dasar kepada pengawas TPS guna memantapkan SIM-P (Solidaritas, Intergritas, Mentalitas dan Profesionalitas) pengawas,” ucap Hendri Safutra.

“Pengawas TPS dibekali meteri tugas, kewajiban dan wewenangnya, selain itu dalam pemberian materi terlihat Pengawas TPS diberikan pemahaman tetang jati diri seorang pengawas. Ketika pengawas sudah mengenal dirinya/jati diri maka dalam menjalankan tugas dapat dilaksanakan secara totalitas dan berintergritas ucap Hendri Safutra dalam penyampaianya kepada PTPS,” ujarnya.

Kemudian, usai penyampaian materi Pengawas TPS Se-Kecamatan Tanjungpinang Timur telah Siap mengawasi Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kepulau Riau Tahun 2020 yang akan dilaksanakan 9 Desember 2020 nantinya,” tutupnya.

Editor: 7ringgo