oleh

Kuliner Long Wadi Khas Makanan Anambas Pikat Para Pengunjung

Kute Siantan, Anambas (KEPRI)-Kuliner khas makanan Kepulauan Anambas berhasil sukses di kecamatan Kute Siantan sejak di tahun dua ribuan merintis usaha kecilan-kecilan sehingga berkembang sampai saat ini rumah makan tersebut di namakan LW. Terletak di Jalan Payalaman tidak jauh dari Masjid Besar.

Kuliner ini berbagai macam makanan dan minuman yang disajikan mulai dari Soft Drink, Hot Drink dan tidak ketinggalan oleh oleh khas Kepulauan Anambas yang tersedia di Long Wadi (LW).

Salah satu pengunjung Rendy Erianto dari luar Anambas yang sempat di wawancarai beberapa hari yang lalu oleh media online SEPUTARKEPRI.CO.ID yang sempat mampir makan siang di LW menerangkan bahwa makanan di LW sangatlah enak tidak bisa dibohongi beda di tempat saya masakannya yang tidak tau rasanya.

“Tetapi di saat saya makan siang di LW semua masakan terasa dilidah bumbu dan rempah-rempah sangatlah masuk di dalam makanan sesuai dengan selera sehingga masakan di LW tidak pernah saya rasakan di luar Anambas sangat lah enak di hidangkan,” tuturnya.

Saran saya, buat para pengunjung dari luar Kepulauan Anambas jangan sampai tidak merasakan masakan di LW. Jika tidak merasakan masakan di LW berarti belum sampai di kecamatan Kute Siantan, Kepulauan Anambas,” ujarannya.

Pemilik rumah makan yang bernama Long Wadi sangat lah ramah dan baik di mata pemuda dan mudi justru di mata ibuk-ibuk pun Long Wadi sangatlah ramah orangnya dengan keramahannya sehingga para pengunjung ramai berdatangan untuk mencicipi masakan di rumah makan tersebut,” urainya.

Sementara itu, Pemilik Kuliner LW, Long Wadi menyebut, jika inggin sukses tanamkan niat dihati, kesuksesan butuh waktu dan proses yang panjang yang harus kita lalui. Dan Jika sudah sukses jangan pernah sombong dan jangan lupa berbagi sesama yang membutuhkan,” ucap Long Wadi.

Reporter: Thony

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed