oleh

Kapolres AKBP Fernando bersama Dandim 0315/Bintan Kolonel Inf I Gusti Ketut Arta Suyasa tinjau Pos PPKM di

Kapolres  Tanjungpinang AKBP Fernando bersama Dandim 0315/Bintan Kolonel Inf I Gusti Ketut Arta Suyasa. 

Tanjungpinang (Kepri)-Kapolres Tanjungpinang AKBP Fernando, SH, SIK bersama Dandim 0315/Bintan Kolonel Inf I Gusti Ketut Arta Suyasa melaksanakan peninjauan pos pemberlakukan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) di wilayah kota Tanjungpinang, Jumat (28/05/2021).

Dalam peninjauan tersebut, tampak hadir Kapolsek Tanjungpinang Timur, AKP Syafrudin Anwar, Plt. Kadinkes kota Tanjungpinang, dr. Nugraheni, Bhabinkamtibmas Kelurahan Batu IX Aipda Suranto Bahabinkamtibmas Kelurahan Pinang Kencana Aipda Abdul Gafur, perangkat RT dan RW 02/10 Kelurahan Batu IX, serta perangkat RT dan RW 02/09 Kelurahan Pinang Kencana.

Pada kunjungan pertama Kapolres Tanjungpinang beserta rombongan meninjau langsung Posko PPKM di wilayah JL. Jatayu Kp. Bangun Sari RT 02 / RW 10 Kel Batu IX.

Usai pelaksanaan di wilayah tersebut rombongan memantau langsung tempat karantina pasien yang terindikasi Covid-19, kemudian peninjauan diwilayah tersebut rombongan memantau langsung pos PPKM Perumahan Kijang Kencana III Rt 002 / Rw 009 Kel Pinang Kencana.

Kapolres Tanjungpinang AKBP Fernando, SH, SIK mengatakan kegiatan PPKM ini harus terus ditingkatkan untuk menekan angka penyebaran Covid-19 di wilayah Kota Tanjungpinang yang belakangan ini terus meningkat.

“Pemerintah telah banyak mengeluarkan anggaran untuk penanggulangan Covid-19, tentunya hal ini tidak akan berjalan maksimal apabila tidak didukung penuh oleh perangkat pemerintah hingga tingkat Kelurahan yang dibantu oleh RW dan RT sebagai perangkat pembantu Lurah”, terang Kapolres

Kapolres juga menyampaikan bahwa kendala utama yang sering terjadi dilapangan dimana pasien Covid-19 yang melaksanakan isolasi tidak patuh dipengaruhi oleh faktor pemenuhan kebutuhan hidup terutama kebutuhan makan minum, apalagi pasien merupakan tulang punggung keluarga sehingga juga akan memikirkan kebutuhan hidup keluarganya, oleh sebab itu agar pemerintah lebih memperharikan untuk pemenuhan makan minum pasien Covid-19 beserta keluarganya agar penanganan isolasi dapat berjalan maksimal, ” ujarnya.

Sementara itu, Dandim 0315/Bintan, Kolonel Inf I Gusti Ketut Arta Suyasa, mengatakan, berharap agar perangkat pemerintah hingga tingkat Kelurahan yang dibantu oleh RW dan RT sebagai perangkat pembantu Lurah dapat mensosialisasikan kepada warganya untuk dapat melaksanakan vaksin agar mendapat peningkatan kekebalan tubuh terhadap covid-19, ” ucap Dandim. (*/cr)

Editor: 7ringgo