Tanjungpinang (KEPRI)-Presiden RI Joko Widodo mengakhiri kunjungannya ke Provinsi Kepri dengan membagikan bantuan kepada para pedagang yang berjualan di Taman Batu 10, Bintan Center, Tanjungpinang, Selasa (25/1/2022) petang.
Jokowi didampingi Gubernur Kepri H. Ansar Ahmad berkeliling dari satu stand pedagang ke stand lainnya untuk menyapa para pedagang sembari membagikan langsung bantuan.
Para pedagang mendapat bantuan dari Kepala Negara dalam bentuk Bantuan Langsung Tunai (BLT) dan paket sembako.
Bayu Irawan, salah seorang pedagang yang berkesempatan langsung bertemu dan mendapat bantuan dari Presiden, mengaku sangat senang. Ia merasa beruntung mendapat kesempatan langka tersebut.
“Jujur saya sangat senang mendapat kesempatan ini. Awalnya nggak nyangka pak presiden mau turun langsung bagi-bagi bantuan ke pedagang kecil seperti kami” katanya.
Bayu pun mendoakan agar Presiden Jokowi dan Gubernur Ansar selalu dalam keadaan sehat dan dapat membawa Indonesia dan Kepri lebih maju lagi.
Kegiatan ini adalah akhir dari serangkaian agenda yang dilakukan Presiden Jokowi di Kepri setelah sebelumnya Presiden bertemu dengan PM Singapura dalam Leader’s Retreat di The Sanchaya Resort, meninjau vaksinasi booster dan anak di Gedung Community Center Teluk Sebong, dan Pelepasan Ekspor Perdana Smelter Grade Alumina di KEK Galang Batang.(ron)