oleh

Kelebihan Laptop Terbaru Infinix Inbook X2 Core i3 8GB

Infinix Inbook X2 Core i3 8GB 

Baru saja infinix-inbook-x2 Core i3 8GB diluncurkan dengan harga terjangkau. Tentunya laptop ini tidak hanya datang sebagai pelengkap saja. Ada beberapa kelebihan yang menjadi keunggulannya dibandingkan pesaing lainnya.

Untuk mengetahuinya lebih dalam, simak berbagai kelebihan Laptop Infinix Inbool X2 Core i3 berikut ini.

1. Harga yang Terjangkau di Kelasnya

Kelebihan paling menonjol pada Infinix Inbook X2 Core i3 ini adalah harganya yang cukup terjangkau dibandingkan dengan pesaingnya. Untuk harga Inbook X2 Core i3 8GB ini ada di rentang 5-6 jutaan yang tentunya sangat menggoda untuk dimiliki.

Spesifikasi yang diberikan juga cukup baik seperti Prosesor Intel Core i3-1006, Intel UHD Graphics, RAM 8GB, Storage 246 GB M.2 NVMe PCIe 3.0, dan baterai mencapai 50 Wh. Walaupun termasuk ke dalam entry level, laptop ini sangat cocok untuk kebutuhan konsumen seperti pelajar, mahasiswa, hingga pekerja kantoran.

2. Desain yang cukup Elegan

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya bahwa laptop Infinix Inboox X2 Core i3 8GB ini ditujukan pada kelas entry level. Namun, dari segi desainnya dibuat clamshell atau klasik. Material yang dipakai adalah All-Metal atau Anodized Aluminium sehingga membuatnya terasa sangat kokoh walaupun harganya terjangkau.

Untuk warnanya sendiri ada empat opsi, yakni Blue, Red, Green, dan Grey sehingga kamu bisa pilih sesuai keinginan. Hal itu juga berlaku pada bagian bobotnya yang cukup ringan, yakni hanya 1,24 Kg saja.

3. Charger yang Multifungsi

Hal yang menarik lainnya dari Infinix Inbook X2 Core i38 GB ini adalah dari chargernya juga yang dibuat multifungsi. Berbeda dengan konsep charger laptop yang dibuat khusus, pada brand infinix ini menggunakan charger USB-C. Dengan begitu charger pada laptop infinix ini juga bisa dipakai untuk isi ulang smartphone.

Hal itu juga berlaku pada kabelnya sendiri yang menggunakan standar USB-C to USB-C. Bahkan, pada Infinix Inbook X2 ini juga sudah mendukung Power Delivery 3.0.

4. Terdapat Fitur Tambahan yang Berguna

Kelebihan lainnya dari laptop Infinix Inbook X2 Core i3 8GB ini adalah terdapat fitur tambahan yang menarik. Fitur tambahan itu antara lain Smart Hotspot dan Simple File Sharing. Dengan menggunakan fitur Smart Hotspot, kamu tidak perlu repot memasukan password Wifi secara manual. Nantinya akan muncul notifikasi konfirmasi koneksi di smartphone. Dengan begitu, koneksi yang diterima laptop akan langsung terhubung.

Lalu untuk Simple File Sharing, dapat digunakan untuk transfer file dengan mudah antar laptop Infinix hanya dengan smartphone Infinix. Bahkan, hal itu juga bisa terjadi sebaliknya sesuai dengan keinginan pengguna.

5. Tersedia Keyboard Backlit

Keyboard Infinix Inbook X2 Core i3 8GB ini sudah tersedia backlit. Tentunya ini menjadi sebuah keunggulan tersendiri mengingat di harga 5-6 jutaan cukup jarang yang menempatkan fitur tersebut.

Dengan adanya LED backlit pada keyboard, maka kamu bisa mengetik di ruangan yang cukup gelap. Pada bagian bawah keyboard juga terdapat sebuah touchpad yang cukup responsif sehingga nyaman saat ditekan pada bagian kanan dan kirinya.

6. Kapasitas RAM mencapai 8GB

Terakhir, kapasitas RAM pada laptop ini sudah mencapai 8GB sesuai dengan namanya. Perlu kamu ketahui bahwa di harga 5-6 jutaan kebanyakan laptop menggunakan kapasitas RAM 4 GB. Oleh sebab itu, adanya RAM dengan kapasitas 8 GB merupakan keunggulan tersendiri.

Demikian kelebihan laptop terbaru Infinix Inbook X2 Core i3 8GB. Semoga informasi ini bisa memberikan manfaat.