oleh

Menjelang Akhir Tahun Pelabuhan Tarempa Di Padati Calon Penumpang

Seputarkepri.co.id, ANAMBAS –
Menjelang Akhir Tahun 2017 Pelabuham Tarempa kelas tiga dipadati calon penumpang dari berbagai kecamatan yang ada di Kabupaten Kepulauan Anambas, dengan tujuan rute Letung, Tanjung pinang, Surabaya, Tanjung periok.

Sehingga seluruh penumpang banyak yang terpaksa tidur di loket masuk pelabuhan karena belum memadai fasilitas umum di pelabuhan Tarempa.

Kepala Kantor Unit Pelayanan Pelabuhan Kelas tiga Tarempa, Darlis Menuturkan, ” masalah fasilitas kita maklumi memang belum mendukung dan memadai, mari kita nikmati dulu, karena wewenang pemerintah daerah, ” tuturnya

Darlis juga menyampaikan kepada awak media, Senin (18/12/2017),”  biasanya seperti tahun lalu angka calon penumpang selalu meningkat, memang tidak bisa mengatakan tepat waktu ini, kita selalu utamakan keselamat penumpang, biarlah lambat asal selamat Mas, ” pungkasnya.

Dirinya menambahkan, untuk saat ini, salah satu tranportasi yang sangat membantu bagi masyarakat ekonomi menengah adalah KM BUKIT RAYA, namun karena jadwalnya yang belum konkrit faktor cuaca dan jarak tempuh sehingga membuat jadwal berubah dari yang di tentukan oleh pihak manajemennya, ” tambahnya.

Karena kita sudah memasuki musim utara keadaan angin kencang dan gelombang, ini yg menjadi faktornya sampai saat ini, tutupnya.(Kadeni)

 

Komentar

News Feed