Tanjungpinang-Danlantamal IV Tanjungpinang, Laksamana Pertama TNI R. Eko Suyatno, memimpin serah terima jabatan Asisten Personel (Aspers) Danlantamal IV dari Kolonel Laut (KH) Dede Komarudin kepada Kolonel Laut (K) Acep Maksum dan Kepala Dinas Kesehatan Lantamal IV dari Letkol Laut (K) Irman Yusuf kepada Mayor Laut (K) Suryatno, Ns di Markas Komando (Mako) Lantamal IV Jalan Yos Sudarso No. 1 Batu Hitam Tanjungpinang, Kepulauan Riau, Jumat (11/1).
Danlantamal IV Tanjungpinang, mengatakan serah terima jabatan pada hakikatnya merupakan mata rantai pembinaan personel dalam suatu organisasi, dalam rangka mendinamisasikan organisasi di jajaran TNI Angkatan Laut agar lebih mampu menjawab tantangan tugas ke depan. Hal ini tentunya dimaksudkan agar senantiasa responsive, antisipatif dan adaptif terhadap setiap perubahan lingkungan strategis yang terjadi.
Dengan dilaksanakan serah terima jabatan ini diharapkan akan terwujudnya penyegaran organisasi dan kesinambungan kepemimpinan, di samping itu juga dapat memberikan nuansa baru yang dapat memotivasi tumbuhnya kreativitas dan inovasi serta upata yang lebih baik untuk mencapai tujuan dan sasaran organisasi yang telah ditetapkan.
Kegiatan ini juga sebagai bentuk penghormatan, kepercayaan dan sekaligus peluang yang harus di manfaatkan oleh pejabat baru untuk membangun prestasi dan karya nyata yang lebih baik terlebih lagi tantangan tugas ke depan semakin kompleks dan diharapkan dengan keterbatasan anggaran yang tentunya dapat berpengaruh langsung kepada pelaksanaan pemeliharaan dan operasional, namun demikian semua potensi yang dimilki harus dapat dimanfaatkan seefektif dan seefisien mungkin,” ujar Danlantamal IV Tanjungpinang.
Serahterima jabatan tersebut dihadiri antara lain Wadan Lantamal IV, Wakabin Rumkital Dr. Midiyato S., Para Asisten Danlantamal IV, Danwing Udara 2, Dansatrol Lantamal IV, Danlanudal TPI, Kepala Dinas dan Kepala Satuan Kerja Lantamal IV, serta Danyonmarhanlan IV TPI. (* )
Komentar