Tanjungpinang (KEPRI)-Pelindo 1 Tanjungpinang bekerja sama dengan PT. Putra Bone Riau Mandiri, PT. Prima Buana Gema Bahari, PT. Senin Bintan Jaya Express akan meluncurkan e-tiket online untuk penyebrangan penumpang ke seluruh pelabuhan yang ada di Provinsi Kepulauan Riau.
Peluncuran akan dilaksanakan pada hari Minggu 28 Juli 2019 pukul 07.00 Wib di Gedung Daerah Kota Tanjungpinang.
Hal ini disampaikan oleh GM Pelindo 1 Tanjungpinang, Arif Indra. Diungkapkannya, e-tiket ini digunakan untuk memudahkan masyarakat pengguna kapal laut dalam efisiensi keberangkatan,” tutur Arif kepada awak media di Kota Tanjungpinang, Provinsi Kepulauan Riau, Jumat (26/7) siang.
GM Pelindo 1 Tanjungpinang juga menuturkan, aplikasi ini untuk memudahkan dan memanjakan masyarakat Tanjungpinang sejalan dengan cita-cita Pak Wali Kota Tanjungpinang menuju smart city. Kita juga mengikutinya dengan smart very terminal. Hal ini juga sudah berlangsung di beberapa kota seperti Surabaya yang dilakukan Pelindo III, Bau Bau dan Muara Angke yang dilakukan oleh kementerian perhubungan.
Diakuinya, sebenarnya Pelindo itu penugasan dari menteri perhubungan, aplikasinya sama halnya lebih kurang dengan traveloka. PT Pelindo saat ini yang dibangun market penyebrangan, mudah-mudahan bisa dibangun aplikasi hotel, pariwisata yang krusialnya di Pulau Bintan,” imbuhnya.
“Keuntungan online e-tiket ini, calon penumpang pengguna kapal laut yang bertujuan kebeberapa pulau sangat terbantu dengan cara e-tiket ini, karena tidak perlu antri pada saat pembelian tiket, melainkan hanya dengan mengakses dari rumah langsung terdaftar calon penumpang.
Harga e-tiket ini lebih murah dari pada membeli tiket secara manual/kontan, dan untuk cara mengakses dengan mendaftar cukup meng install mobile App NYEBRANG YUK! terus dengan mendaftarkan diri sesuai data, memilih latanan langsung nampak detail pemesan dengan meskapai, terus check out lalu pembanyaran,” ujarnya.
Pelindo 1 Tanjungpinang juga memberikan alatnya kepada loket penjual tiket kapal laut secara gratis. Jadi penjual tiket lebih mudah dan tidak perlu lagi menuliskan nama ditiket sistimnya hanya menayakan nama langsung keluar print outnya.
Beliau juga menambahkan untuk masyarakat pengguna kapal laut cara pembayaran online bisa dengan 3 cara yakni kartu uang elektronik, debit card dan yang terakhir transfer. Untuk cara membeli melalui hp androit, website, kios card. Ini semuanya tujuannya demi keselamatan pelayaran,” tutupnya.
Laporan: Cr1
Editor: 7ringgo
Komentar