Tanjungpinang (KEPRI)-Dalam rangka menyambut HUT RI ke-75, Polres Tanjungpinang tidak henti mengimbau masyarakat untuk memasang bendera merah putih sebagi wujud cita tanah air.
Polres Tanjungpinang melalui Jajaran Satpolairud Polres Tanjungpinang yang dipimpin langsung oleh Kasat Polairud Polres Tanjungpinang IPTU Ardian, SH, melaksanakan pemasangan serta membagikan bendera merah putih di seputaran dermaga Pelantar 1 Kota Tanjungpinang, Senin (10/08) siang.
Selain itu juga dilakukan pemasangan bendera di Jl. Pelantar 1, Jl. Pelantar 2 dan Pelantar KUD dengan sasaran nelayan, penambang boat dan masyarakat pesisir pelantar KUD
Kapolres Tanjungpinang AKBP Muhammad Iqbal, SH, SIK, M.Si melalui Kasat Polairud Polres Tanjungpinang IPTU Ardian, SH menyampaikan kegiatan ini bertujuan untuk mengajak masyarakat berpartisipasi memeriahkan Hari Kemerdekaan RI ke-75 tahun dan sekaligus dalam rangka menumbuhkan rasa nasionalis dan cinta tanah air Negara Kesatuan Republik Indonesia.
“Para nelayan juga kita himbau untuk memasang bendera merah putih di perahu dan harus merasa bangga pada Bendera Kebangsaan serta senantiasa cinta tanah air,” pungkasnya.
Kepada para nelayan, dirinya juga memberikan himbauan agar tetap memperhatikan keselamatan. Kapolsek meminta para pencari ikan sebelum bekerja melaut, hendaknya mempersiapkan peralatan keselamatan seperti pelampung dan kebutuhan lainnya.
Kasat Satpolairud juga meminta untuk pelaksanaan kegiataan agar tidak melupakan protokol kesehatan. Hal tersebut untuk mencegah adanya penularan virus Covid-19.
Editor: 7ringgo
Komentar