oleh

Kapolsek Tambelan Berikan Imbauan dan Edukasi Terkait Protokol Kesehatan Ke Siswa SMP

Kapolsek Tambelan IPDA Missyamsu Alson (kanan) memasang masker kepada siswa.

Tambelan (BINTAN)-Kapolsek Tambelan IPDA Missyamsu Alson melakukan kegiatan edukasi imbauan pendisiplinan protokol kesehatan di SMP N 14 Bintan, Jalan Raya Desa Kukup, Kecamatan Tambelan, Bintan, Senin (31/8).

“Kegiatan ini untuk mengedukasi murid-murid SMPN 14 Bintan agar selalu mematuhi protokol kesehatan guna pencegahan penyebaran Covid-19 dengan cara 3 M yaitu memakai masker, menjaga jarak serta mencuci tangan,” ucap Kapolsek.

Kapolsek juga menyarankan agar Kepala Sekolah dan Guru dapat menyiapkan sarana dan prasarana sesuai protokol kesehatan guna mencegah penyebaran Covid-19.

Beliau juga memberikan dan memasangkan langsung masker kepada siswa yg tidak menggunakan masker.

Kapolsek Tambelan mengatakan selain mengedukasi para siswa juga dilakukan patroli untuk mengantisipasi gangguan Kamtibmas di Tempat Wisata/Tempat Keramaian, personel yang dilibatkan selain Kapolsek bersama Bripka Josua J.P Sirait dan 2 personel lainnya,” ucap Kapolsek.

Editor: 7ringgo

Komentar

News Feed