Tarempa, Anambas (KEPRI)-Wakil Bupati Kepulauan Anambas, Wan Zuhendra menyerahkan hadiah kepada Latisya Arwa Jossi sebagai pemenang lomba bercerita Tingkat Provinsi Kepulauan Riau Tahun 2020 peserta dari Kabupaten Kepulauan Anambas.
⠀⠀⠀⠀⠀⠀⠀⠀⠀
Latisya Arwa Jossi adalah kelas 4 SD N 001 Tarempa yang hobi membaca buku, ia berhasil meraih juara I dengan menceritakan “Asal Usul Pulau Tapai”.
⠀⠀⠀⠀⠀⠀⠀⠀⠀
Wakil Bupati Kepulauan Anambas Wan Zuhendra, mengapresiasi atas prestasi yang diraih oleh Latisya Arwa Jossi sebagai peserta terbaik lomba bercerita Tingkat Provinsi Kepulauan Riau Tahun 2020.
⠀⠀⠀⠀⠀⠀⠀⠀⠀
Wakil Bupati juga menyebutkan bahwa potensi seperti ini akan ada pada anak-anak kita, yang gemar mambaca dangan begitu akan banyak menambah wawasan dan kosa kata.
⠀⠀⠀⠀⠀⠀⠀⠀⠀
“Potensi seperti ini tidak boleh berhenti disini, harus didorong dan peran serta pemerintah agar potensinya tidak hilang dan terpengaruh oleh lingkungan di era teknologi seperti sekarang ini, seperti bermain game,” ucap Wan Zuhendra saat menyerahkan hadiah kepada Latisya Arwa Jossi beberapa hari yang lalu.
⠀⠀⠀⠀⠀⠀⠀⠀⠀
Mari bersama-sama kita tingkatkan generasi anak-anak agar semakin maju dan berkembang dengan memberikan seperti program nonton di sekolah-sekolah untuk memicu prestasi siswa – siswi.
⠀⠀⠀⠀⠀⠀⠀⠀⠀
Wakil Bupati Kepulauan Anambas juga memberikan tantangan kepada Latisya Arwa Jossi yang akan mengikuti lomba di tingkat Nasional nanti, jika ia berhasil mendapatkan juara I maka namanya akan dijadikan nama Perpustakaan Daerah Kabupaten Kepulauan Anambas,” ucapnya (* )
Editor: Kadeni
Komentar