oleh

MPC PP Anambas Lebarkan Sayapnya Hingga Tingkat Kecamatan

Ketua MPC PP Anambas, Asril Masbah (dua dari kanan)

Anambas (KEPRI)-Rapat Pemilihan Pengurus (RPP) Pimpinan Anak Cabang (PAC) Pemuda Pancasila (PP) Kecamatan Siantan Tengah yang dilaksanakan di Warung Kopi Konco dihadiri langsung Ketua Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila (PP) Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA), Asril Masbah.

Acara diawali dengan laporan panitia, Syafaruddin mengatakan, “terima kasih kepada Ketua MPC PP KKA, Asril Masbah dan Ketua PAC PP Kecamatan Siantan Tengah, Hanafi serta teman teman yang dapat hadir pada hari ini, dilain sisi perlu diketahui sumber dana dari acara ini merupakan swadaya dari teman-teman,” ucap Syafaruddin, Selasa (14/12/2021).

Acara tersebut dilanjut dengan kata sambutan, Camat Siantan Tengah, Wan Rhumady menyampaikan organisasi Pemuda Pancasila ini harus bisa bangkit serta memberikan kegiatan positif khususnya pada masyarakat Kecamatan Siantan Tengah.

“Dulu saya juga ikut bermacam-macam organisasi tapi yang saya ikuti organisasi yang memiliki nilai positifnya. Organisasi Pemuda Pancasila yang sudah terbentuk di Kecamatan Siantan Tengah ini harus kita jaga nilai positifnya untuk masyarakat,” ujar Wan Rhumady.

Beliau juga menambahkan organisasi Pemuda Pancasila di Kecamatan Siantan Tengah harus bisa dikembangkan lagi.

Organisasi ini dikembangkan seperti membangkitkan ekonomi yang saat ini kita sedang merasakan dampaknya, maka organisasi pemuda pancasila di Kecamatan Siantan Tengah ini bisa melakukan pendekatan di Badan Usaha Milik Desa (Bumdes),” urainya.

Dalam kesempatan tersebut, Ketua MPC PP KKA, Asril Masbah memberikan arahan kepada para anggota PP Kecamatan Siantan Tengah dirinya mengutarakan bahwa organisasi Pemuda Pancasila di Kecamatan Siantan Tengah ini sudah terbentuk dari tahun 2015 hingga sekarang tahun 2021 sudah seharusnya perkembangan organisasi dapat diperlihatkan.

“Perkembangan yang saya maksudkan seperti keaktifan organisasi pada masyarakat maupun di kegiatan pemerintah, sedangkan yang saya lihat dari dulu hingga sekarang belum ada perkembangan yang signifikan dari Ketua PAC PP Kecamatan Siantan Tengah maka ini harus bisa digenjot perkembangannya,”tutur Asril Masbah.

Asril Masbah berharap jika perkembangan di organisasi ini sudah ada maka penguatannya juga sudah ada.

“Sekarang mencari asal usul organisasi Pemuda Pancasila sudah serba gampang di era teknologi canggih ini, serta yang ingin bergabung menjadi anggota juga sangat mudah, hanya tinggal mengembangkan organisasinya saja. Saya berharap pemuda pancasila di Kecamatan Siantan Tengah dapat melakukan penguatan serta pengembangan jika ada kendala lapor ke saya atau bisa ke Ketua PP PAC Kecamatan Siantan Tengah nantinya akan di diskusikan dan kita cari solusinya bersama-sama,” tutupnya.

Acara dihadiri Camat Siantan Tengah, Perwakilan Kantor Desa dan BPD se-Kecamatan Siantan Tengah,Tokoh Pemuda,Tokoh Masyarakat, Ketua PAC PP Siantan Tengah. (*/Tn)

Komentar

News Feed