Tanjungpinang (KEPRI)-Dalam rangka memperingati HUT Penerbangan TNI AL Ke-66, Komandan Pusat penerbangan TNI Angkatan Laut (DanPuspenerbal) Laksamana Muda TNI Dwika Tjahja SetiawanĀ memerintahkan seluruh jajarannya menggelar kegiatan doa bersama secara serentak berpusat di mako Puspenerbal Juanda, Kamis (16/6/2022).
Menyikapi perintah lisan Danpuspenerbal tersebut bertempat di Hanggar Satharpesud mako Lanudal Tanjungpinang Komandan Lanudal Tanjungpinang Kolonel Laut (P) Rivai mengajak seluruh prajurit Perwira, Bintara, Tamtama dan PNS Lanudal dan Wing udara 1 Tanjungpinang mengikuti pelaksanaan doa bersama tersebut secara Virtual.
Pelaksanaan doa bersama secara serentak yang dipandu Ustadz Dr. Muzaki Al-hafids tersebut bertujuan untuk memohon kepada Tuhan Yang Maha Kuasa akan kesehatan,keselamatan serta kelancaran sekaligus bersyukur atas bertambahnya usia Penerbangan TNI Angkatan Laut yang ke-66 Tahun.
Menurut Danlanudal Tanjungpinang, Kolonel Laut (P) Rivai doa bersama yang di mulai pukul 07.30 Wib tersebut merupakan perwujudan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa terhadap pelaksanaan tugas Penerbangan TNI AL hingga memasuki usia ke-66.
“Doa bersama ini sesuai dengan instruksi pimpinan dan secara serentak dilaksanakan disetiap satuan jajaran Puspenerbal sebagai bentuk syukur atas segala kelancaran dan keamanan dalam pelaksanaan tugas selama ini,ā€¯ ujar Kolonel Rivai.
Selain itu, kata Danlanudal, doa bersama juga dimaksudkan sebagai cara untuk memohon kepada sang pencipta agar seluruh personel Penerbangan TNI Angkatan Laut dijauhkan dari berbagai hal negatif, selalu diberikan kesehatan dan keberhasilan dalam setiap penugasan untuk mendukung tugas pokok TNI AL Khususnya penerbangan TNI AL. “Kita jadikan momen peringatan ini sebagai bentuk refleksi diri tentang perjalanan Penerbangan TNI AL.
Setelah kegiatan doa bersama dilanjutkan dengan ramah tamah serta pemotongan Tumpeng oleh komandan Lanudal Tanjungpinang Kolonel Laut (P) Rivai yang diberikan kepada Mayor Laut (P) Akbar yang nantinya Bertugas sebagai Komandan Upacara pada pelaksanaan upacara peringatan HUT Penerbangan ke-66 Tahun 2022 di wilayah Tanjungpinang.
Dalam kegiatan tersebut tampak hadir Ketua dan pengurus Jalasenastri cabang 4 dan 5 Pg Puspenerbal. (Rd/Pen)
Komentar