SEPUTARKEPRI.CO.ID, ANAMBAS – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Anambas terus menjadi harapan besar masyarakat. Namun Sampai detik ini terus dalam peroses pembenahan, karenanya bangunan tersebut banyak yang hancur kaca jendela pecah dan keramik lantai banyak yang copot.
Sungguh di sayangkan bangunan yang memakan biaya miliaran tersebut belum bisa di nikmati oleh masyarakat.
Saat media www.seputarkepri.co.id mencari informasi yang akurat terhadap dinas terkait masing-masing tidak bisa mengeluarkan informasi.
Salah satunya Khairul Anuar Kepala Dinas PUPR Anambas saat di temui di kantor beliau tidak ada di tempat (dinas luar) dan di hubungi lewat telepon seluler tidak merespon.
Dalam kesempatan terpisah Heriyanto selaku Kepala Dinas Kesehatan. Saat di temui di ruang kerjanya, juga tidak bisa memberi keterangan yang banyak alasannya, masalah pembangunan itu bukan wewenang kita itu wewenang PUPR,” ungkapnya.
Dia juga menjelaskan, jika memang sudah di serah terimakan, rencananya dari kita akan louncing di bulan Nopember nanti dan sudah kita rapatkan bersama Pemkab Anambas, seperti yang telah di beritakan media lokal beberapa bulan yang lalu. Insyaallah mudahan secepatnya,” ujarnya.
Laporan: Kadeni
Editor: 7ringgo
Komentar