oleh

Pemkab Kepulauan Anambas Menggelar Rapat Monitoring dan Evaluasi Capaian Pelaksanaan RPJMD

Bupati Kepulauan Anambas Abdul Haris (tengah) didampingi Wakil Bupati Kepulauan Anambas Wan Zuhendra

Anambas (KEPRI)-Pemerintah Kabupaten Kepulauan Anambas menggelar rapat monitoring dan evaluasi capaian pelaksanaan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2016-2021 dan penerapan visi-misi pada dinas kominfo dan statistik  Anambas di ruang rapat lantai II kantor bupati Pasir Peti, Kamis (30/07).

Monitoring dan Evaluasi Capaian Pelaksanaan RPJMD 2016 – 2021 dipimpin langsung oleh Bupati Kepulauan Anambas Abdul Haris dengan didampingi Wakil Bupati Kepulauan Anambas Wan Zuhendra.

Selain itu, tampak hadir  Kepala Dinas Kominfo dan Statistik, Kepala Bagian Protokol Komunikasi Pimpinan Daerah Kabupaten Kepulauan Anambas, Kepala Bidang Informasi Komunikasi Publik, Kepala Bidang Penyelenggaraan E-Government, Para Kasi di Dinas Kominfo dan Statistik, dan seluruh staf Dinas Kominfo dan Statistik Kabupaten Kepulauan Anambas.

“Sebagai salah satu OPD yang bekerja disektor pelayanan masyarakat dalam pembangunan infrastruktur Telekomunikasi, Dinas Kominfo dan Statistik Kabupaten Kepulauan Anambas sudah melaksanakan tugas dengan baik dengan membantu Pemerintah Daerah dalam melaksanakan fungsi penunjang urusan Pemerintah yang menjadi kewenangan daerah di Bidang Komunikasi dan Informatika,“ ujar Bupati Kepulauan Anambas, Abdul Haris.

Bupati Kepulauan Anambas juga menegaskan untuk tidak mudah puas dengan hasil yang dicapai, karena kita sebagai pelayan masyarakat harus terus memberikan kepuasan kepada masyarakat dan capaian sasaran pembangunan harus terus kita tingkatkan.

Lanjutnya atas nama Pemerintah Daerah Kabupaten Kepulauan Anambas memberikan apresiasi kepada Dinas Kominfo dan Statistik dalam pembangunan infrastruktur sampai pada saat ini meskipun belum maksimal pemerataan di setiap daerah itu adalah hal biasa akan tetapi tetap harus terus meningkatkan pembangunan dalam pelayanan kepada masyarakat.

Sementara itu, Wakil Bupati Kepulauan Anambas mengatakan bahwa Dinas Kominfo dan Statistik sangat strategis dan memiliki tugas pengabdian untuk melayani masyarakat, bukan hanya kebutuhan Komunikasi masyarakat, Telekomunikasi merupakan kebutuhan Pemerintah.

Wakil Bupati Kepulauan Anambas juga mengatakan bahwa kebutuhan akses internet di wilayah Kabupaten Kepulauan Anambas sudah sangat baik karena dari tahun ke tahun sudah ada peningkatan dalam melayani kebutuhan masyarakat.

“Kedepannya persoalan mengenai telekomunikasi semoga bisa kita penuhi dan bisa kita tingkatkan meskipun tetap melalui koordinasi dan persiapan lebih maksimal untuk peningkatan telekomunikasi,” tutupnya. (Red)

Editor: Kadeni

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed