oleh

Jalasenastri Berperan Dibalik Kesuksesan Prajurit TNI AL di Tanjungpinang

 

Ketua Jalasenastri Korcab IV Daerah Jalasenastri Armada Barat (DJAB) Lantamal IV Ny. Ifa Arsyad Abdullah (kiri) bersama pengurus oleh Ibu Ketua Jalasenastri Cabang 5 Korcab I Puspenerbal Gabungan Mabesal (PGM) Lanudal Tanjungpinang Ny. dr. Hardiyany Achnisundani (kanan)

Tanjungpinang (KEPRI)-Pepatah bilang, “Di balik pria sukses, ada wanita hebat di belakangnya”.Pepatah tersebut sebagai suatu gambaran yang terlihat, saat berlangsung penyambutan kedatangan Ibu Ketua Jalasenastri Korcab IV Daerah Jalasenastri Armada Barat (DJAB) Lantamal IV Ny. Ifa Arsyad Abdullah bersama pengurus oleh Ibu Ketua Jalasenastri Cabang 5 Korcab I Puspenerbal Gabungan Mabesal (PGM) Lanudal Tanjungpinang Ny. dr. Hardiyany Achnisundani dan pengurus di ruang VIP Lanudal Tanjungpinang, Kamis (10/10).

Di balik letihnya mendampingi suami tugas dan mengurus keluarga, Ibu Ketua Ny. Ifa Arsyad Abdullah dan pengurus Jalasenastri Korcab IV DJAB terlihat tersenyum ramah dan penuh keakraban saat bersama Ny. Hardiyany Achnisundani dan pengurus Jalasenastri Cabang 5 Korcab 1 Puspenerbal di ruang VIP Lanudal Tanjungpinang.

Dalam kesempatan tersebut, Ibu Ketua Jalasenastri Lanudal Tanjungpinang Ny. dr. Hardiyany Achnisundani menyampaikan rasa terima kasihnya atas berkenannya Ny. Ifa Arsyad Abdullah selaku Ketua Jalasenastri Korcab IV DJAB Lantamal IV menjalin hubungan baik untuk kebersamaan dengan Jalasenastri Lanudal Tanjungpinang untuk turut serta ikut berkiprah dalam berbagai event kegiatan Jalasenastri Kepulauan Riau.

Sebagaimana hal tersebut, keikutsertaannya dalam kegiatan bersih-bersih pantai Taman Bahari Lantamal IV berapa waktu lalu, yang pada akhirnya menginspirasi Jalasenastri Cabang 5 Korcab 1 Puspenerbal Gabungan Mabesal untuk membuat karya seni kerajinan dari limbah kulit kerang yang bernilai estetika, ungkapnya.

Sebagai suatu ungkapan akan pentingnya arahan dan bimbingan Ibu Ketua Jalasenastri Korcab IV DJAB untuk jalinan kebersamaan, agar “Jalasenastri Cabang 5 Korcab 1 Puspenerbal dapat turut serta berkiprah lebih baik lagi untuk memberi inspirasi positif bagi sekelilingnya serta menjadi pribadi yang berguna dan mempunyai karakter”, pintanya.

Lebih lanjut, Ibu Ketua Jalasenastri Cabang 5 Korcab I Puspenerbal Ny. dr. Hardiyany Achnisundani menyerahkan hasil karya seni kerajinan Ibu-ibu Jalasenastri Lanudal Tanjungpinang. Besar harapan, Ibu Ketua Jalasenastri Korcab IV DJAB Ny. Ifa Arsyad Abdullah berkenan menerima, harap Ny. Hardiyany.

Sementara itu, Ibu Ketua Ny. Ifa Arsyad mengatakan, “Disamping mendampingi suami, juga merupakan kunjungan kerja Jalasenastri Korcab IV DJAB ke Jalasenastri jajaran Lantamal IV sebagai bentuk kepedulian dan perhatian sekaligus menjalin tali silaturahmi dan memberikan support serta doa kepada keluarga agar selalu sehat”, ungkapnya.

Ucapan terima kasih juga disampaikan Ketua Jalasenastri Korcab IV DJAB Ny. Ifa Arsyad Abdullah dan pengurus atas penyambutan yang begitu baik dan apresiasi yang tinggi atas kerja keras Ibu Ketua Jalasenastri Lanudal Tanjungpinang Ny. Hardiyany Achnisundani beserta pengurus dan seluruh anggota Ibu-ibu Jalasenastri dan Istri PNS Lanudal Tanjungpinang atas hasil karyanya.

Kegiatan Jalasenastri Korcab IV DJAB Lantamal IV tersebut, ujar Ny. Hardiyany Achnisundani, dapat memberikan arti penting di dalam eksistensi Jalasenastri Cabang 5 Korcab 1 Puspenerbal dalam pelaksanaan program-program kedepannya, tutup Ibu Dani.

Pen Lanudal Tanjungpinang

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed