oleh

Ditanya Siapa Pendampingnya, Ini Jawab Syahrul

Syahrul dan Ade Angga di acara deklarasi Syahrul sebagai calon Walikota Tanjungpinang 2018-2023
Syahrul dan Ade Angga di acara deklarasi Syahrul sebagai calon Walikota Tanjungpinang 2018-2023

Tanjungpinang-Syahrul sudah resmi mengumumkan dirinya maju sebagai calon walikota di Pilwako Tanjungpinang 2018, Jumat (29/9) kemarin, di Tanjungpinang.

Namun deklarasinya itu masih bersifat personal. Siapa pendampingnya nanti, masih samar-samar. Selain itu, saat deklarasi belum terlihat barisan partai politik penyokong pencalonannya.

Saat ditanya, Syahrul yang juga Wakil Walikota Tanjungpinang itu, sangat yakin didukung sederet partai politik pemilik suara di DPRD Tanjungpinang.

Ia juga mengaku, dalam sepekan ke depan setelah deklarasinya itu akan mendapat kabar dua koalisi bergabung untuk mendukung dirinya, yakni koalisi Anak Pinang dan Setara. Bahkan, katanya, diluar koalisi seperti Hanura dan PAN sudah memberi sinyal dukungan.

Lalu, siapa bakal pendampingnya dari bayangan koalisi jumbo itu? Syahrul yang didesak usai deklarasi, masih enggan menyebutnya. Sepertinya soal urusan itu, Syahrul akan menyerahkan sepenuhnya kepada partai pengusungnya.

Sebab, menurutnya, pembicaraan soal siapa pasangan pendampingnya setelah partai-partai yang disebutnya itu, baik dalam koalisi maupun diluar koalisi, sudah bergabung dan solid mendukung dirinya.

“Ya, seperti yang sering saya sampaikan ke media, kita selama ini jalin komunikasi dengan koalisi Anak Pinang dan Setara, juga Hanura dan PAN. Saya menunggu sikap politik mereka setelah deklarasi ini,” ujarnya usai deklarasi di Rumah Deklarasi Syahrul Bersama Rakyat (SABAR).

‘Kalau sudah bergabung dan solid mendukung saya, baru kita (dengan partai pendukung) duduk bersama menentukan pasangan yang akan mendampingi saya,” jelasnya.

Seperti diberitakan, Ade Angga digadang calon kuat pendamping Syahrul di Pilwako Tanjungpinang 2018. Munculnya nama Ketua DPD Golkar Tanjungpinang yang juga Wakil Ketua DPRD Tanjungpinang itu, bukan tanpa sebab.

Ia termasuk salah satu figur berpengaruh diantara kandidat bakal calon walikota di Pilwako Tanjungpinang 2018.

Dari informasi, hasil survey dari sebuah lembaga survey kredibel yang bekerjasama dengan partainya, menempatkan nama Ade Angga diposisi ketiga, setelah Syahrul diurutan kedua dan Lis Darmansyah di nomor wahid.

Apakah Syahrul bersama bayangan koalisi bongsornya itu akan tetap melirik Ade Angga sebagai pendamping Syahrul di Pilwako nanti, kita ikuti saja perkembangannya. (gor/ringgo)

Komentar

News Feed